MENGGANTI PASSWORD USER ACCOUNT YANG TERLUPAKAN

Bagi anda pengguna Windows XP tentunya tidak asing dengan “User Account” bukan? User Account pada Windows XP digunakan sebagai otorisasi masing – masing pengguna PC, intinya gitu lah. Nah, posting kali ini saya persembahkan untuk anda yang masih belum mengetahui cara masuk ke Windows jika User Account anda terkunci (terpassword).Sebenarnya trik ini cukup mudah, tapi bagi anda yang sudah bisa dan mengetahui caranya sebaiknya tidak perlu membaca artikel saya ini karena hanya membuang – buang waktu anda. Setuju ?!
Pada suatu hari yang cerah, teman saya yang masih awam tentang komputer bertanya kepada saya…”Mas, aku lupa password accountku yo! Gimana ni, aku gak bisa make’ komputer ni donk!!” gitu katanya sambil agak merengek (ah…terlalu di-hiperbola-kan) “Ah, gampang aja kok…masuk safe mode aza ya…” Gitu ku jawab pertanyaannya. Terlalu lama kalau aku jelaskan ke dia tentang apa itu safe mode. Oke dech, contoh dalam kehidupan sehari – hari kaya gitu…Sekarang langkah – langkah prakteknya.
  1. Tarik nafas dalam – dalam supaya anda tidak tegang (tapi kalo gak tegang gak bisa dalam…waduh, ngelantur)
  2. Restart komputer anda, lalu pada saat booting BIOS tekan tombol F8
  3. Setelah itu anda akan diantarkan pada tampilan yang mungkin baru anda lihat selama hidup anda (he…he…) di situ pada menu di bagian paling atas terdapat “Safe Mode”, silahkan arahkan kursor ke menu tersebut lalu tekan Enter.
  4. Kemudian anda akan melihat tampilan yang tampak seperti display Windows biasanya, terdapat 2 account di situ kan? Administrator dan nama account anda yang terpassword.
  5. Kali ini anda harus masuk sebagai Administrator. Oye?!
  6. Langkah selanjutnya anda masuk ke Control Panel dan pilih User Account
  7. Silahkan ganti password yang telah anda lupakan tadi, atau jika anda pelupa berat sebaiknya gak usah pake’ password segala deh. Remove saja password anda…
  8. OK, sekarang anda tinggal merestart komputer anda sekali lagi lalu gunakan komputer anda seperti biasa.

Puas…Puas ?????!!!!! Jika anda punya solusi alternatif yang lebih efektif saya harapkan berbagi tipsnya, Ocre??

Posting Lain Yang Berhubungan



0 komentar:

Posting Komentar

.:Silakan Masukkan Komentar Anda Di Sini:.
Sebelum mengetikkan komentar anda, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan :
1. Selalu pergunakan hati suci & niat tulus anda untuk berkomentar.
2. Komentar yang anda ketikkan tidak mengandung provokasi.
3. Bacalah doa sebelum berkomentar agar hati anda selalu tenang.
Selamat Berkomentar...


Salam Blogging,
Owner : Newrule86

Grab this Widget ~ Blogger Accessories